top of page

Welcome to

Bridge Competition 2016!

Apa itu Bridge Competition?

 

Bridge Competition adalah sebuah lomba untuk membuat jembatan dari kayu balsa yang diadakan untuk tingkat SMA dan Perguruan Tinggi dimana efisiensi dari jembatan merupakan salah satu kriteria penilaian jembatan. Lomba yang bekerja sama dengan Illinois Institute of Technology Chicago , USA ini pertama kali diadakan pada tahun 1986 dan telah resmi menjadi lomba tahunan sejak tahun 1994. Ratusan peserta dari SMA dan Perguruan Tinggi di Indonesia yang telah menjadi peserta Bridge Competition di tiap tahunnya menjadikan lomba ini sebagai suatu ajang yang bergengsi dan sangat disayangkan apabila dilewatkan. So, prepare yourself for Bridge Competition 2016!

 

 

Apa saja kegiatan yang ada di Bridge Competition?

 

 1. Briefing

Di dalam briefing Bridge Competition akan dijelaskan mengenai peraturan untuk jembatan yang akan dibuat oleh peserta dan juga peragaan Standard Operating Procedure (SOP) pembebanan. 

 2. Workshop

Workshop merupakan sebuah acara yang diadakan untuk menambah pengetahuan peserta  mengenai jembatan itu sendiri dan bagaimana membuat jembatan yang baik.

 3. Checking Day

Di dalam Checking Day, peserta yang telah diberi waktu untuk membuat jembatan dapat melakukan checking pada jembatannya apakah sudah sesuai dengan peraturan yang ada.

 4. Rally Games (Untuk Kategori SMA)

Rally Games merupakan bagian dari serangkaian acara Bridge Competition yang di tujukan untuk peserta tingkat SMA. Di dalam rally games ini peserta diharapkan dapat mengenal dunia Teknik Sipil.

 5. Elimination Day

Elimination Day merupakan hari dimana jembatan peserta akan dibebani dan dinilai efisiensinya. Kemudian pada hari itu juga akan diumumkan peserta yang menjadi finalis Bridge Competition.

 6. Final Day

Final Day merupakan acara puncak dari Bridge Competition dimana para finalis akan membuat kembali jembatan baru dan akan diseleksi menurut kriteria yang ada. Kemudian akan diadakan pengumuman juara dari Bridge Competition 2016.

 

 

bottom of page